Mubes Keluarga Besar Mahasiswa Universitas Almuslim (KBMA) Resmi Dibuka

Sumber Gambar: DPM
Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) dan Majelis Permusyawaratan Mahasiswa (MPM) Universitas Almuslim mengadakan acara Musyawarah Besar (MUBES) Keluarga Besar Mahasiswa Almuslim (KBMA) selama tiga hari terhitung sejak tanggal 29 s/d 31 Desember 2014. 
Acara yang bertema “Mewujudkan Organisasi yang Demokratis, Kritis, dan Produktif”, dibuka langsung oleh Rektor Umuslim, Dr. H. Amiruddin Idris, SE,MSI pada pukul 11.00 WIB, Senin, (29/12/2014).
Acara pembukaan MUBES dihadiri oleh Rektor Umuslim beserta jajarannya, Rektor III kabag. Kemahasiswaan beserta jajarannya dan Seluruh Dekan Umuslim beserta jajarannya 3 orang perwakilan dari seluruh ormawa Umuslim.
“Tujuan acara ini adalah untuk memperjelas roda kepemimpinan organisasi mahasiswa dalam lingkup Universitas Almuslim, mencari solusi untuk setiap permasalahan, dan tempat memberi ide-ide terbaik untuk membentuk proker (program kerja) yang baik demi perubahahan di masa yang akan datang sehingga terwujudnya Motto Umuslim yaitu Unggul, Profesional, dan Islami”. Jelas Kiki Rihski Ananda, Ketua Panitia dalam Laporan Kepanitiaan.
Acara ini dimeriahkan dengan pemutaran video kegiatan ormawa 2013-2014. DPM/MPM  juga menganugerahkan piagam pengahargaan kepada semua ormawa Universitas Almuslim yang diserahkan oleh Rektor Umuslim dan didampingi oleh Kabag. Kemahasiswaan.

Adapun peserta MUBES tahun 2013-2014 sebanyak 105 orang terdiri dari tiga orang perwakilan masing-masing  ormawa Umuslim yang di dalamnya akan membahas LPJ (Laporan Pertanggung jawaban) Presma (Presiden Mahasiswa), DPM/MPM, KIP (Komisi Independen Pemilihan) Capresma dan Cawapresma periode tahun 2013-2014 serta AD/ART Ormawa dan Proker (Progam Kerja) Ormawa tahun 2014-2015. [Mutiawati]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar